HUT Ke – 74, Polwan Polresta Mamuju Berbagi Keceriaan Dengan Tukang Becak

Mamuju, Sulbar9 views

2enam.com, Mamuju : Sejumlah polisi wanita (Polwan) Polresta Mamuju melakukan pembagian nasi kotak kepada tukang becak dan pemulung dalam kota Mamuju.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memperingati hari jadi Polisi Wanita (Polwan) ke-74 tahun 2022. Sabtu (03/09/2022).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Ipda Karina Rara Ayu, Plt. Kasat Sabhara Polresta Mamuju, Pembagian nasi kotak ini dilakukan dengan sistem door to door, dimana para Srikandi Polwan Polresta Mamuju mengantarkan kepada setiap warga yang berprofesi sebagai tukang becak dan pemulung.

Dalam kesempatan itu Ipda Karina Ayu mengatakan dalam rangka hari ulang tahun polisi wanita ke-74 kami polwan Polresta Mamuju melaksanakan bakti sosial diantaranya memberikan pembagian nasi kotak kepada para tukang becak dan pemulung serta melaksanakan kurvey Ditempat ibadah yang berada dalam kota Mamuju.

Lanjutnya, kegiatan ini sengaja dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur kami dan berbagi keceriaan sebagai bentuk kepedulian polri sebagai pelayan, pelindung dan pengayom kepada masyarakat.

Ditempat terpisah Dg. Udin (Tukang becak) mengucapkan banyak terima kasih kepada para polisi wanita Polresta Mamuju yang telah memberikan nasi kotak.

“Saya berharap semoga apa yang kami lakukan dapat bermanfaat dan barokah bagi kita semua serta dapat menjalin silaturahim yang lebih baik juga Meningkatkan rasa kebersamaan dan memperkuat rasa empati kepada masyarakat,” Tutur Karina

Humas Polresta Mamuju

Komentar