Razia Mendadak di Apel Pagi, Pegawai Rutan Pasangkayu Diperiksa Kelengkapan Atribut Satu Per Satu

2enam.com. Pasangkayu, 05 Agustus 2024 – Para pegawai Rumah Tahanan (Rutan) Pasangkayu Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat melaksanakan apel pagi rutin pada hari ini. Kegiatan apel pagi ini dihadiri oleh seluruh pegawai, mulai dari petugas keamanan hingga staf administrasi, yang berbaris dengan rapi di Lapangan Apel Rutan Pasangkayu.

Apel pagi tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Sub Seksi (Kasubsi) Pengelolaan, Bapak Husni Mujib, yang bertindak sebagai pembina upacara. Dalam amanatnya, beliau menekankan pentingnya disiplin dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara.

“Disiplin dan kerapihan adalah cerminan profesionalisme kita sebagai pegawai Rutan. Mari kita jaga nama baik institusi ini dengan selalu tampil optimal,” ujar bapak Husni Mujiib.

Selain pengarahan, apel pagi kali ini juga dirangkaikan dengan pemeriksaan kelengkapan pakaian dinas para pegawai. Husni Mujib, selaku pembina kepegawaian, melakukan pengecekan secara teliti terhadap pakaian yang dikenakan oleh setiap pegawai. Pemeriksaan ini meliputi kerapian seragam, kelengkapan atribut, dan penggunaan tanda pengenal. Langkah ini diambil untuk memastikan bahwa setiap pegawai mematuhi aturan berpakaian yang telah ditetapkan oleh institusi.

Pemeriksaan kelengkapan pakaian ini juga merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan profesionalisme di lingkungan Rutan Pasangkayu. Bapak Husni Mujib menegaskan bahwa penampilan yang rapi dan sesuai aturan adalah cerminan dari kedisiplinan dan tanggung jawab seorang pegawai.

“Kita harus memberikan contoh yang baik kepada para WBP dan masyarakat, dimulai dari diri kita sendiri,” ujar Husni Mujib dalam sambutannya.

Selain pemeriksaan pakaian, apel pagi tersebut juga digunakan sebagai ajang evaluasi kinerja dan penyampaian informasi terbaru terkait kebijakan dan program kerja yang sedang berjalan. Para pegawai diberikan kesempatan untuk menyampaikan saran dan masukan guna meningkatkan kinerja dan pelayanan di Rutan Pasangkayu. Hal ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan kerja yang lebih baik dan kondusif.

Kegiatan apel pagi dan pemeriksaan kelengkapan pakaian ini disambut baik oleh para pegawai. Mereka menganggap langkah ini sebagai bagian dari upaya manajemen untuk menjaga standar kerja dan pelayanan yang optimal.

“Dengan adanya pemeriksaan ini, kita menjadi lebih disiplin dan terorganisir dalam menjalankan tugas,” ungkap Dermawan, salah satu pegawai Rutan Pasangkayu.

Sementara itu, secara terpisah, Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Pramuji Raharja mendukung upaya yang dilakukan oleh jajaran Rutan Pasangkayu.

“Sehingga melalui Pelaksanaan kegiatan ini, diharapkan dapat memberi dampak terhadap peningkatan kinerja di jajaran Kanwil Kemenkumham Sulbar” tutup salah seorang Kakanwil unit wilayah di bawah kepemimpinan Menkumham, Yasonna itu

rls

Komentar