2enam.com, Mamuju : Menjelang datangnya bulan suci Ramadhan, terdapat potensi kerawanan dan gangguan Kamtibmas yang akan mengganggu kelancaran pelaksanaan ibadah puasa
Oleh karena itu, untuk mengantisipasi hal tersebut Polresta Mamuju menghimbau kepada warga Mamuju agar tidak lakukan seperti tawuran, sahur on the road, balapan liar. Jumat (8/3)
Kapolresta Mamuju Kombes pol Iskandar mengatakan bahwa sebagai evaluasi pelaksanaan tugas Personel Polresta mamuju di wilayah hukum Polresta Mamuju sudah berjalan baik namun perlu lebih ditingkatkan lagi dalam menyambut bulan suci ramadhan
Hal ini untuk mengantisipasi terjadinya seperti tawuran, sahur on the road, balap liar dan antisipasi kemacetan saat peningkatan kegiatan masyarakat menjelang berbuka puasa dan kegiatan shalat tarawih. Lanjutnya
Kapolresta menegaskan, bahwa untuk mengantisipasi hal tersebut diatas akan dilakukan langkah-langkah pemolisian sebagai berikut :
1. Lakukan mapping dan pemantauan terhadap kelompok-kelompok tawuran di wilayah masing-masing
2. Rutin berikan himbauan dan edukasi agar tidak melakukan tawuran, sahur on the road, dan balap liar. Libatkan masyarakat dan stakeholder terkait.
3. Tingkatkan patroli pada jam-jam rawan tawuran, sahur on the road, balap liar, menjelang berbuka puasa dan shalat tarawih
4. Tindak sesuai SOP para pelaku yang menimbulkan terjadinya gangguan kamtibmas
Menurutnya, seluruh kebijakan didalamnya telah diramu dan dikaji dengan baik, sisa kita laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab.
Disamping itu ia juga menambahkan bahwa polisi itu harus mampu merespon segala keadaan untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang ada sebagai upaya menjamin kamtibmas sehingga masyarakat selalu merasakan kenyamanan dan keamanan.
Harapan saya kepada seluruh jajaran banggalah laksanakan segala tugas. Jika kita mencintai institusi kita maka dampaknya akan kembali ke kita. Jangan hianati institusi ini, laksanakan fungsi dan peran kita dengan baik semoga kita terus diberikan kesehatan dan kekuatan. Tetap semangat Satya Haprabu. Ungkap Kapolresta Mamuju Kombes Pol Iskandar
Humas Polresta Mamuju
Komentar