2enam.com, Mamuju : Kepala Dinas PUPR Sulbar Rachmad menjadi Inspektur Upacara pada peringatan hari Bakti Pekerjaan Umum (Harbak) ke 78 Tahun di Balai Pengawasan Jalan Nasional (BPJN) Sulbar, di Kantor BPJN, Jln.Arteri Mamuju, Minggu ,3 November 2023
Rachmad menyampaikan, Peringatan Hari Bakti PU diselenggarakan oleh Departemen Pekerjaan Umum (PU) di berbagai tempat di seluruh wilayah Indonesia dengan rangkaian kegiatan atau acara tema Hari Bakti PU 2023.
Di Sulbar peringatan Harbak digelar dengan pelaksanaan upacara di BPJN Sulbar dengan melibatkan berbagai instansi Pekerjaan Umum, hadir dengan seragam pakaian adat.
Upacara dimulai dengan pembacaan sejarah peristiwa 3 Desember 1945 yakni pertempuran di Gedung Sate Bandung yang menjadi dasar peringatan Hari Bakti PU.
Membacakan amanah Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Rachmad menyampaikan apresiasi kepada seluruh insan PUPR atas kerjasama, kerja keras dan dedikasi yang tinggi sehingga berhasil menyelesaikan berbagai tugas dan amanah pembangunan infrastruktur. Baik infrastruktur ekonomi maupun infrastruktur sosial yang sangat dibutuhkan masyarakat
“Tugas dan amanah tadi adalah wujud dari kepercayaan yang tinggi diberikan oleh Bapak Presiden Joko Widodo sekaligus cermin dari harapan yang besar dari masyarakat atas hadirnya infrastruktur yang berkualitas. Kita harus terus istiqomah dalam menjaga kepercayaan para pemimpin negara dan publik kepada kementerian PUPR yang kita cintai ini,” ucap Rachmad.
Rachmad melanjutkan dengan menguraikan berbagai kinerja Kementerian PUPR sepanjang 2023, mulai dari mendukung penyelenggaraan event event internasional seperti KTT ASEAN ke-42, Renovasi Taman Mini Indonesia Indah, melanjutkan pembangunan infrastruktur dasar IKN, Selain itu 88 Proyek strategis nasional telah selesai seperti bendungan Jalan Tol, Irigasi, Sistem Penyediaan Air Minum, Program 1 juta Rumah, dan beberapa program lainnya.
“Kerja keras, kekompakan, kebersamaan dan kerjasama dari seluruh unsur terkait termasuk mitra kerja PUPR yang saya cintai menyongsong terakhir kabinet Indonesia, Saya ingin mengingatkan kembali pesan bapak presiden Jokowi dalam penyerahan Dipa 2024 yang pertama, gunakan anggaran yang telah diberikan secara disiplin, teliti dan tepat sasaran. Kedua kelola anggaran dengan penuh transparansi dan akuntabilitas serta jangan membuka celah sedikitpun untuk korupsi tiga percepatan realisasi anggaran dengan orientasi pada hasil dan manfaat maksimal bagi rakyat Indonesia,” ungkapnya.
Terakhir, Tahun 2024 juga merupakan tahun politik sehingga diharapkan seluruh insan PUPR mengedepankan netralitas, tidak ikut dalam kegiatan politik praktis.
“Kita harus terus melaksanakan tugas dan amanah penyelenggaraan pembangunan dan pengelolaan yang secara profesional dan Loyal pada pemerintah nasional,” tutup Rachmad.
(Rls)
Komentar