2enam.com, Jakarta – Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Marasidin berharap pelaksanaan Rakor Evaluasi yang diselenggarakan oleh BPSDM Hukum dan HAM dapat memberi dampak terhadap peningkatan kualitas SDM di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.
“Pengembangan potensi ini sangat diperlukan agar seluruh pegawai memiliki tingkat kompetensi yang tinggi sehingga dapat memberi kontribusi dalam peningkatan kinerja” ujarnya saat menghadiri Rakor Evaluasi BPSDM bersama Kepala Divisi Administrasi, Rudi Hartono di Hotel Luwansa Jakarta
Kakanwil Marasidin berharap dengan dilaksanakannya Rakor Evaluasi ini dapat meningkatkan Indeks Kompetensi Pegawai dilingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia baik di Unit Utama Maupun di Kantor Wilayah.
Kakanwil yang tergabung dalam Pokja V Komisi III membahas Dukungan Manajemen membahas beberapa hal yaitu:
1. Terkait Penilaian kompetensi dan pelatihan jabatan fungsional.
2. Terkait sinergitas dengan Biro Sumber Daya Manusia Sekretariat Jenderal Kemenkumham
3. Sinkronisasi dengan dokumen perencanaan Kementerian
Sedangkan Kepala Divisi Administasi, Rudi Hartono, tergabung dalam Pokja IV yaitu Bidang Pelayanan Hukum yang membahas terkait roadmap peta jalan pelatihan teknis pelayanan hukum pada Direktorat Jendral AHU dan KI.
Sebelumnya, Menkumham, Yasonna saat membuka kegiatan itu mendorong SDM Kemenkumham melanjutkan pendidikan di negara – negara maju sehingga semakin banyak pegawai berprestasi yang dapat mengembangkan diri.
Ia menilai, pembangunan SDM menjadi pondasi utama untuk membangun sebuah organisasi.
“Sehingga SDM yang ada di Kementerian Hukum dan HAM harus terus dinamis dan berkembang sehingga tidak tertinggal dengan negara lain” sambungnya
rls
Komentar