Bengkel Kalla Toyota Hadirkan Program Peduli Banjir; Tetap Tenang, Service Aman 

Makassar, SulSel24 Dilihat

2enam com, Mamuju : Beberapa wilayah di Sulawesi Selatan sedang diguyur hujan beberapa hari terakhir. Akibat curah hujan dengan intensitas yang tinggi ini, beberapa titik di Makassar maupun di beberapa daerah akhirnya terdampak banjir. Kejadian ini pun menyebabkan berbagai macam kerugian, salah satunya yakni pada kendaraan mobil yang dipaksakan melewati genangan banjir. Hal ini tentu saja bisa menyebabkan terjadinya masalah pada mesin kendaraan.

Karena itu, bengkel Kalla Toyota menghadirkan program Kalla Toyota Peduli Banjir. Melalui program ini, Kalla Toyota memberikan berbagai penawaran menarik. Di antaranya, layanan free check-up pasca banjir berupa battery check, brake check, engine check, dan 9 item check lainnya.

Tak hanya itu, bengkel resmi dari Kalla Toyota ini juga menyediakan layanan engine tune up dengan special diskon jasa hingga 20%. Selain itu, tersedia pula layanan engine overhaul dengan diskon jasa 20% ditambah dengan layanan free engine clean. Penawaran menarik ini hanya berlaku mulai dari 13 hingga 28 februari 2023 di seluruh bengkel Kalla Toyota.

“Kalla Toyota senantiasa membuktikan komitmennya untuk memberikan kemudahan kepada seluruh pelanggan setia. Karena itu, sebagai upaya untuk membantu pelanggan Toyota yang terkena dampak dari cuaca ekstrim beberapa hari ini, kami menghadirkan program ‘Kalla Toyota Peduli Banjir’ yang kami harapkan dapat menjadi solusi yang tepat dan juga aman bagi masyarakat yang ingin memeriksakan atau melakukan servis, pada kendaraannya yang terkena dampak dari banjir. Selain itu, kami juga berharap di setiap program, kami dapat memberikan pengalaman servis yang menyenangkan kepada pelanggan,” ungkap M. Noor Iqbal Yafie, selaku After Sales & Customer First General Manager Kalla Toyota.

Program ini berlaku untuk seluruh tipe dan model kendaraan Toyota, serta tidak ada syarat dan ketentuan yang berlaku untuk mendapatkan penawaran ini. Pelanggan Kalla Toyota yang ingin melakukan pengecekan kendaraan, maupun melakukan servis bisa langsung mengunjungi bengkel Kalla Toyota terdekat selama periode program.

Selain itu, pelanggan yang melakukan servis di bengkel Kalla Toyota, akan mendapatkan fasilitas berupa ruang tunggu ber-AC yang nyaman, kid’s corner, minuman dan juga makanan ringan, working space, serta mushallah.

Untuk mengetahui informasi lebih lengkap seputar Kalla Toyota, pelanggan dapat berkunjung ke website Kalla Toyota di kallatoyota.co.id atau sosial media Kalla Toyota di Instagram @KallaToyotaID, Twitter @KallaToyotaID dan Facebook KallaToyota.me. Dapat pula menghubungi hotline Kalla Care di nomor 04113000103 atau live chat via WhatsApp di nomor 08114414030.

Komentar