2enam.com, Mamuju : Jaga kesehatan dan kebugaran, Satuan Samapta Polresta Mamuju melaksanakan kegiatan pembinaan jasmani yang diikuti oleh seluruh personil Samapta Polresta Mamuju. Selasa (03/1/2023)
Pada pelaksanaan kegiatan kali ini, Kasat Samapta Polresta Mamuju Iptu Sirajuddin menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan ini bertujuan agar tetap dapat menjaga kesehatan serta kondisi daya tahan tubuh para personil satuan samapta
Kegiatan pembinaan jasmani ini terdiri dari Push Up dan Jumping Jag selama 1 jam, ini merupakan kewajiban setiap personil polri terkhusus lagi untuk personil Sat Samapta, karena pada kenyataannya Samapta merupakan garda terdepan untuk mendukung pelaksanakan tugas pokok polri sebagai pelindung, pelayan dan pengayom masyarakat. Tambahnya
Diharapkan setiap personil Satuan Samapta mempunyai niat bersunguh-sungguh untuk melaksanakan olahraga, disamping untuk menjaga kesehatan dan stabilitas fisik para personil, Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengukur sejauh mana kemampuan fisik personil Samapta Samapta untuk selalu siap dalam pelaksanaan tugas kedepan. Ungkap Kasat samapta Polresta Mamuju
Humas Polresta Mamuju
Komentar