2enam.com, Mamuju : Pejabat eselon dua Pemkab Mamuju telah mengikuti Pit job di Lembaga Administrasi Negara (LAN) di Makassar.
Pit job dilakukan untuk menilai apakah eselon dua masih bisa diandalkan atau tidak dalam mengisi formasi jabatan di Pemkab Mamuju.
Bupati Mamuju, Sutinah Suhardi mengatakan, kegiatan itu sudah dilaksanakan di Makassar. Itu adalah proses untuk rangkaian mutasi untuk eselon II.
“Jadi memang pejabat eselon II tidak seperti III dan IV. Jadi harus di Pit job dulu,” kata Sutinah, Selasa 7 Agustus 2021
Sutinah mengaku, hasilnya bakal dikirim di Bandung, menurut laporan sekda. Empat lima hari dikirim ke Pemkab Mamuju dan setelah sudah ada nama-namanya kita adakan pelantikan
“Yang tidak mengikuti Pit Job tentu akan menjadi penilaian kita,” sebutnya.
Kepala DPMD Mamuju, Mas Agung menyebutkan, semua eselon II ikut dalam Pit job tersebut. Hanya ada satu yang tidak ikut, yakni Kadis Bapenda Mamuju.
“Semua eselon II ikut dalam Pit job. Intinya Pit job, kalau Pit kita tetap, kalau tidak Pit bisa digeser. Kalau betul-betul kita tidak bisa ya tergantung pimpinan,” ucapnya.
m4r10
Komentar