Anhar-Busman Kembali Nahkodai AMSI Sulbar

Headline, Mamuju, Sulbar30 Dilihat

2enam.com, Mamuju :  Konferensi Wilayah (Konferwil) ke-II Asosiasi Media Siber (AMSI) Sulawesi Barat yang mengambil tema ‘Profesionalisme dan Media Siber Terpercayah’ berlangsung di Almira Cafe, Mamuju, Sabtu, (12/6).

Konferwil AMSI Sulbar yang ke- II itu, kembali menetapkan Anhar Toribaras dan Busman Rasyd masing-masing sebagai ketua dan Sekretaris AMSI Wilayah Sulawesi Barat periode 2021-2024.

Sebelumnya Anhar yang juga Pimpinan Media Katinting.com menjabat sebagai ketua AMSI Wilayah Sulawesi Barat periode 2017-2021.

Anhar bersama jajaran tergolong sukses menahkodai AMSI Sulbar selama periode sebelumnya, sejumlah giat untuk mewadahi dan meningkatkan kapasitas media siber lokal pun menjadi prestasi yang membuatnya mendapat mandat kembali memimpin tiga tahun mendatang.

Dalam sambutannya, Anhar berharap sejumlah perbaikan yang tak sempat tersentuh diperiode sebelumnya dapat diperbaiki di periode selanjutnya.

Selain itu, ia berharap kedepan anggota AMSI Sulbar dapat semakin solid dan menjadi pelopor media yang sehat dan profesinal.

“Kedepan akan terus kita evaluasi untuk membuat perusahaan pers yang tergabung maupun yang akan bergabung dengan AMSI Wilayah Sulawesi Barat untuk membuat media lebih profesional,” tutur Anhar.

Menghadiri Konferwil AMSI Sulbar, Koordinator AMSI Wilayah Indonesia Timur, Upi Asmaradhana menekankan, pentingnya sinergitas sesama media, terutama dalam survive dalam masa pandemi yang berkepanjangan.

“Kedepan untuk terus menjaga profesionalisme, tetapi juga yang terutama tetap saling merangkul sesama media, solidaritas dan suasana kekeluargaan harus terus dipupuk, AMSI mengambil peran untuk membuat media-media lokal bisa survive dalam situasi pandemi yang berkepanjangan, ini tentu membuat media-media terancam gulung tikar,” tutur pimpinan media Kabar Group Indonesia (KGI) itu.

Selain konfirwil AMSI Sulbar juga menetapkan Badan Pengawas dan Pertimbangan Organisasi (BPPO) dari kalangan akademisi sekaligus praktisi hukum Dr. Rahmat Idrus, dari kalangan tokoh agama Ustad Nursalim Ismail yang juga pernah malang melintang di dunia Jurnalisme.

AMSI Sulbar/kappal

Komentar