2enam.com, Mamuju : Pemkab Mamuju mengusulkan sekira 2.000 kuota untuk penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2021.
Kepala Bidang Pengadaan Pemberhentian dan Informasi, BKPP Mamuju, Muhammad Yusuf mengatakan, sudah lama mengusulkan formasi yang ingin diterima di Mamuju. Namun, petunjuk teknisnya belum ada.
“Belum ada informasi lanjutannya. Tapi kami ajukan 2.000 lebih,” kata Yusuf, Rabu 15 April.
Namun, PPPK 2021 hanya untuk formasi guru. Semua bisa mendaftar, termasuk honorer kategori dua. Formasi guru untuk seleksi Calon Pegawai Negeri (CPNS) 2021 ditiadakan. Makanya dialihkan ke PPPK.
Menurutnya, penerimaan guru PPPK merupakan upaya pemerintah menyediakan kesempatan adil bagi guru honorer yang berkompeten agar mendapatkan penghasilan layak.
Pembukaan seleksi PPPK khusus guru tahun ini difasilitasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Menariknya, calon peserta nantinya bakal diberi materi pembelajaran secara daring sebagai bekal sebelum ujian.
Seleksi PPPK akan diadakan tiga kali berturut-turut. Mulai tahun ini hingga 2023. Kalau lulus dengan nilai memuaskan, peserta bisa memilih sekolah yang diinginkan.
“PPPK akan dikontrak minimal satu tahun dan maksimal lima tahun. Dapat diperpanjang sesuai kinerja pegawai dan kebutuhan instansi. Gaji dan tunjangan antara PNS dengan PPPK sama saja. Termasuk tunjangan pensiunan,” tutupnya
m4r10
Komentar