2enam.com, Mamuju : Rumah sakit Lapangan milik TNI – AD saat ini telah tergelar di Lapangan Tammajarra Korem 142/Tatag.
Rumah sakit Lapangan bantuan Kepala Staf TNI – AD ini baru pertama kali didirikan di Indonesia.
” ini adalah rumah sakit Lapangan milik TNI – AD yang baru pertama kali digelar ” kata Danrem 142/Tatag kepada awak media
Diketahui sebelumnya bahwa Rumah Sakit Lapangan bantuan KASAD ini didistribusi lewat kapal laut ADRI LII milik TNI – AD diperuntukkan korban gempa bumi di Sulawesi Barat beberapa hari yang lalu.
Jumlah personel Yonkes 147 orang para medis dan tenaga Ahli terutama dokter – dokter spesialis Rumah sakit lapangan ini, didukung oleh 17 orang dokter dan apoteker, gizi dan perawat serta tenaga Kesehatan lainnya
Danrem 142/Tatag kepada media mengatakan, Rumah sakit Lapangan ini memiliki 28 tenda dapat menampung 100 orang.
” Rumah sakit lapangan didukung dokter spesialis termasuk dokter umum ” Kata Danrem. Minggu ( 24/01/21 )
Danrem juga mengatakan Rumah sakit lapangan ini digelar selama 22 hari, namun tentunya kita menyesuaikan perkembangan dilapangan, bisa saja lebih dari itu.
” Proses pemasangan Rumah sakit lapangan ini sangat cepat, hari ini jam 14.00 wita sudah dapat melayani pasien ” ungkap Danrem 142/Tatag
Penrem 142 Tatag
Komentar