Umar.P Siap Menangkan Tina-Ado di Pilkada Mamuju

Mamuju, Politik53 Dilihat

2enam.com, Mamuju : Mantan Wakil Bupati Kabupaten Mamuju Tahun 2005 – 2010, Umar.P, menegaskan bahwa dirinya di Pilkada Mamuju 09 Desember 2020 ini, mendukung pasangan nomor urut 1 Sutinah Suhardi-Ado Mas’ud.(Tina-Ado).

Menurut Umar.P, dalam proses suksesi Pilkada serentak Tahun 2020 ini, dirinya pun menargetkan diatas 50 % suara untuk kemenangan Paslon nomor urut 1 Tina-Ado.

“Se Kabupaten Mamuju, itu rencana kita, insya Allah kalau kita mampu kuasai Mamuju dan Kalukku, insya Allah minimal bisa mencapai 52 persen,” ucap Umar.P, via telepon, Minggu, 29/11/20.

Selain itu, alasan utama sehingga ia mendukung full Paslon nomor urut 1 Tina-Ado, karena secara kelembagaan dirinya saat ini menjabat sebagai Ketua Dewan Pembina di DPD Partai Gerindra Provinsi Sulbar.

“Jadi, bagaimana pun juga, saya harus patuh pada perintah partai,” ungkapnya.

“Saya tahu, kalau Iwan itu masih keluargaku, tapi ini adalah perintah partai,” sambungnya.

Lebih lanjut ia menegaskan bahwa dukungannya ke Paslon Tina-Ado di Pilkada serentak ini, sudah tidak dapat diganggu gugat lagi.

“Sudah keluar pernyataan, bahwa saya di Nomor Satu,”tegasnya.

Ia juga menuturkan, bahwa meskipun tahapan kampanye Paslon sisa menghitung hari, namun jika dirinya diminta untuk turun langsung ke masyarakat berkampanye ia pun siap.

“Kalau diminta oleh Tina, saya turun. Tapi kalau tidak diminta, saya pun sampaikan kalau saya siap. Tapi dia (Tina) bilang karena puang ini usianya sudah tidak mudah lagi, tidak usah lah turun,” tutupnya.

MP/M4R10

Komentar