2enam,com, Mamuju : Bakal Calon Wakil Bupati Mamuju Ado Mas’ud memaparkan sejumlah poin penting yang akan dilakukan ketika diberi amanah oleh masyarakat untuk memimpin Kabupaten Mamuju 5 tahun kedepan.
Hal itu diungkapkan dalam kegiatan pemaparan Visi Misi Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Mamuju yang digelar Partai Garuda di salah satu Warkop di Mamuju. Minggu malam (30/8/2020).
Ketua DPC PDI Perjuangan Mamuju ini menjawab berbagai persoalan yang terjadi di masyarakat saat ini sehingga memaparkan sejumlah program yang akan dilakukan.
“Indeks kesehatan masyarakat yang kian menurun, kedepan jika kita (Tina-Ado) diberikan amanah, masyarakat tetap akan dilayani di Rumah Sakit meski tidak memiliki BPJS kesehatan,” kata Ado dalam diskusi.
Kegiatan yang dihadiri sejumlah akademisi,mahasiswa dan tokoh pemuda ini, pria kelahiran Kalukku 1980 itu juga menyinggung soal peningkatan kualitas pendidikan dan berkomitmen untuk menganggarkan pendidikan sebesar 20 persen di APBD.
“Memberikan kenaikan gaji guru honorer, memberikan beasiswa Manakarra dari tingkat sekolah dasar hingga jenjang strata 3 (S3),” ujarnya.
Visi misi yang diramu dalam Mamuju Keren atau Kreatif, Edukatif, Ramah, Energik, Nyaman itu kata Ado, konsen dengan issu pemulihan ekonomi dimasa pandemi Covid-19. Begitu juga dengan perubahan besar yang terjadi di dunia pendidikan.
Ado mengatakan pemerintah harus hadir ditengah situasi pandemi melalui program yang memudahkan aktivitas belajar mengajar, salah satunya dengan membangun infrastruktur jaringan telekomunikasi dan informasi yaitu internet bagi semua sekolah di Kabupaten Mamuju.
Tak cukup sampai disitu, jika diberikan amanah masyarakat untuk memimpin Kabupaten Mamuju, Ado mengaku akan melakukan terobosan untuk meningkatkan daya saing ekonomi daerah berbasis inovasi dan potensi lokal.
“Melalui pengembangan sektor pertanian, perikanan, perkebunan, peternakan, pariwisata, industri kreatif dan UMKM serta perluasan kesempatan kerja,” pungkasnya.
(MRz).
Komentar