2enam.com, Mamuju : Pangkalan TNI AL Mamuju bersama KRI LAYANG 635 dan KAL MAMUJU II-6-64 turut serta mendukung pelaksanaan kegiatan Kunjungan Kerja Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia beserta Gubernur Sulawesi Barat yang di gelar selama 3 hari dipulau Balabalakang dan berakhir hari Senin (9/6/2020)
Komandan Lanal Mamuju Letkol Marinir La Ode Jimmy mengatakan dukungan pengamanan dan akomodasi dalam kegiatan Kunker Menteri Kelautan dan Perikanan RI Edhy Prabowo dan Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar, ke Pulau Poopongan dan Pulau Salisingan yang dilakukan oleh Lanal Mamuju beserta KRI Layang-635 dan Kal Mamuju II-6-64 merupakan salah satu tugas pokok TNI AL untuk memfasilitasi pemerintah pusat dan daerah untuk saling Bersinergi dalam mengamankan dan memajukan sektor kemaritiman Indonesia terutama di pulau – pulau yang belum terjangkau dan masih terisolir.
Kegiatan yang dilaksanakan selama 3 Hari di Pulau Popoongan, pada hari pertama Sabtu 6/6/2020 KRI Layang-635 dan KAL Mamuju II-6-64 melaksanakan Lintas laut berangkat dari Dermaga Rangas Lanal Mamuju menuju Dermaga Pelabuhan Pulau Balabalakang Dusun Popoongan yang di Onboard Gubernur Sulbar beserta Forkopimda Sulbar dan pemerintah Kab. Mamuju, pada hari Minggu 7/6/2020 rombongan Gubernur Sulbar dan Forkopimda Sulbar serta pemerintah kabupaten Mamuju melaksanakan Dialog, penyerahan SK bantuan APD dan sembako.
“Tidak hanya kegiatan Bhakti Sosial, dengan hari yang sama Gubernur Sulbar meresmikan nama jalan Pelabuhan Dusun Popoongan dan pemasangan Plang dengan nama jalan KRI LAYANG yang dimaknai sebuah kehormatan sekaligus kenangan karena Kapal perang yang pertama kali yang bersandar di Dermaga Pelabuhan tersebut,”Tuturnya, Selasa (9/6/2020).
Sementara pada hari ketiga Senin 8/6/2020 pukul 13.25 Wita, Helikopter Nas 332 Super puma L1dari Standby SAR Lanud Sultan Hasanuddin mendarat di Hellypad Pulau Poopongan yang membawa Menteri Kelautan dan perikanan Bapak Edhy Prabowo yang disambut langsung Danlanal Mamuju Letkol Marinir Laode Jimmy dan Gubernur Sulbar beserta Forkopimda Sulbar dan masyarakat Pulau Balabalakang.
Kedatangan Menteri Menteri Kelautan dan perikanan RI Bapak Edhy Prabowo ini bertujuan untuk menghadiri Kegiatan Pengembangan wilayah kepulauan dan penanganan percepatan pencegahan Covid-19 di Pulau-pulau terisolir Sulawesi barat dengan rangkaian kegiatan penanaman bibit cemara pantai dan terumbukarang dilanjutkan peninjauan hasil tangkapan lobster oleh Nelayan Pulau Popoongan Balabalakang. Setelah itu Menteri Kelautan dan perikanan meninggalkan pulau balabalakang dusun Popoongan hingga berakhirnya kegiatan.
Adapun sambutan Menteri Kelautan dan perikanan RI menyatakan kegiatan ini yang dicanangkan oleh pemerintah Pusat adalah menanamkan rasa cinta dan saling menjaga bagi masyarakat Indonesia terhadap laut dan kepulauan NKRI beserta hasil di dalamnya,
“Karena tepat pada hari Senin tanggal 8 Juni 2020 merupakan Ocean World Day ke-12 yaitu hari Laut Sedunia,”tandasnya.
Pada kegiatan ini Komandan KRI Layang 635 Mayor Laut (P) Indra Nusha Raspati, turut serta berbangga atas pemberian nama jalan oleh Gubernur Sulbar di Pulau Popoongan yang diresmikan dengan nama jalan KRI LAYANG.
“Pemerintah Provinsi dan Daerah Sulawesi Barat, sangat mengapresiasi keterlibatan TNI AL yang sangat pro aktif menjaga sektor maritim di wilayah Sulawesi Barat, Pada kesempatan tatap muka dengan masyarakat Pulau Salisingan secara langsung Gubernur menyampaikan keinginanya kepada Danlanal Mamuju untuk membangun Posmat TNI AL di Pulau Salisingan,”kata Mayor Laut(P) Indra Nusha Raspati.
Selain itu Gubernur Sulbar Bapak Drs. H. Ali Baal Masdar, juga menambahkan bahwa sangat berterimakasih kepada Kasal, Pangkoarmada II dan Danlantamal VI Makassar yang telah mendukung Lanal Mamuju dengan mengirimkan Kapal Perang Republik Indonesia dalam melaksanakan Pengamanan Laut untuk kegiatan ini hingga terlaksana aman dan lancar tanpa kendala satu pun.
(MRz)
Komentar