Komunitas Kurir Kebaikan Berbagi Sembako

2enam.com, Polman – Komunitas kurir kebaikan yang beranggotakan delapan orang salurkan bantuan berupa sembako kepada kaum duafa, Minggu 10 Mei.

Salah satu anggota Komunitas Hasan mengatakan kegiatan penyaluran sembako dalam rangka menyambut berkah Ramadhan.

“Kita ingin terjung langsung melihat kondisi para orang tua yang kondisi ekonomi nya lemah, termasuk berbagi rejeki kepada mereka,” kata Hasan.

Ia menambahkan pihaknya juga mengajak para dermawan untuk menyisikan sedikit rejekinya untuk orang-orang tua yang tidak mampu lagi bekerja.

“Kegiatan ini kami udah laksanak udah 2 tahun berturut-turuy selama Ramadhan tiba,” tambahnya.

Hasan juga menyampaikan pihaknya berharap apa yang dilakukannya bisa bermanfaat dan berbuah berkah.

“Semoga tahun depan bisa kami kembali laksanakan. Dan ucapan terima kasih kepada pemberi donasi para dermawan yang telah membantu kami,” ungkap Hasan.

Selain itu, lanjut Hasan untuk tahun ini pihaknya membagikan 30 paket sembako kepada masyarakat.

“Ternyata terjun langsung membagi penuh haru, sedih dengan melihat keadaan warga kita yang tidak mampu lagi bekerja,” tandasnya.(

MRz)

Komentar