2enam.com, Mamuju : Akibat Pandemi Virus Corona yang semakin hari terus bertambah yang dinyatakan sebagai pasien positif,untuk itu berbagai upaya terus di lakukan untuk menekan Penyebaran Covid-19. Salah satunya memperketat pintu pintu masuk ke wilayah,salah satunya wilayah Mamuju dari arah Makassar di jaga di perbatasan antara Kabupaten Mamuju dan Majene oleh berbagai pihak yang terkait.
Kepala Kepolisian Sektor Tapalang AKP Ferrix Sandhy Anggara Mengatakan pengawasan yang dilakukan di daerah Tapalang sistem yang sudah berjalan sekitar dua pekan yang melibatkan pihak terkait.
“Sekitar dua Minggu sudah berjalan yang melibatkan Koramil, Polsek, Puskesmas dan Pemerintah kecamatan Tapalang,”katanya Jum’at (17/4/2020).
Penjagaan yang dilakukan di daerah perbatasan Mamuju tersebut dengan melibatkan pihak terkait dengan sistem jaga shift-shift atau bergantian.
“Kita shift shift an karena notabene nya 24 jam,”Pungkasnya
Setiap kendaraan yang hendak masuk di semprotkan Desinfektan untuk pengendara disemprot Anti Septik.
“Untuk kendaraan di semprotkan Desinfektan dan orang nya Anti Septik ini juga harus bisa di bedakan mana semprot untuk orang dan semprot kendaraan,”tandasnya
Kapolsek juga mengutarakan meminta kepada pihak pemerintah daerah sampai saat ini di Tapalang yang menjadi pintu butuh bantuan Personil
“Meminta kenapa sampai saat ini daerah Tapalang yang menjadi garda paling depan pagar istilahnya pintu, maksudnya kita butuh bantuan Personil bantuan tenaga yang notabene nya 24 jam,siapa yang kuat kalau cuman satu dan dua orang seperti itu,”tuturnya.
Sampai saat ini Personil yang berjaga hanya dari daerah Tapalang tidak ada dari Pihak Pemerintah Daerah.
“Saya sudah sampaikan coba berdayakan teman teman yang notabenenya dari Tapalang apalagi saat ini libur cobalah untuk berdayakan,”ujarnya.
Kapolsek Tapalang menambahkan sampai saat ini berdasarkan laporan dari Puskesmas belum ada warga Tapalang yang mempunyai gejala Covid-19, tetapi ODP ada karena dari daerah luar yang datang.
(MRz).
Komentar