2enam.com, Mamuju, – Dalam menyabut Hari Ulang Tahun (HUT) ke 74 TNI, Personel TNI di wilayah Kodim 1418/Mamuju melaksanakan Anjangsana ke Panti asuhan.
Panti asuhan tersebut adalah Panti asuhan Haqqul Yakin yang terletak di jalan Ir. Juanda Kelurahan Mamunyu, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju, Prov Sulbar, Kamis (3/10/2019).
Kedatangan anggota TNI dari Kodim 1418/Mamuju yang di Pimpin Kolonel inf Suyitno SIp ( Dandim 1418/ Mamuju ) yang didampingi juga oleh ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLII Kodim 1418/Mamuju ke panti asuhan adalah untuk memberikan tali asih dan sumbangan sembako dalam rangkaian memperingati HUT ke-74 TNI.
Sambutan Kolonel inf Suyitno SIp ( Dandim 1418/Mamuju ) mengatakan, bahwa Anjangsana ini dilaksanakan dalam rangka HUT TNI ke 74.
“Puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT , karena pada hari ini kami dapat hadir ditempat ini dalam rangka HUT TNI ke-74 dalam keadaan sehat walafiat,”ujarnya.
“Kami datang beserta para ibu-ibu, bertepatan dengan hari ulang tahun TNI yang ke 74 tahun 2019. Kami merasakan dan perlu bersyukur dengan usia TNI yang ke 74 Alhamdulillah TNI tetap solid dan semakin profesional. Tentunya di tahun yang akan datang TNI perlu dukungan dan doa dari masyarakat terlebih dari anak-anak panti asuhan ini,”ungkapnya.
Ia juga mengatakan, bahwa pemberian bantuan tersebut sebagai ungkapan rasa syukur dan untuk menjalin silaturahmi.
“Sebagai tali asih kami nanti akan memberikan sedikit bantuan untuk adik-adik panti asuhan, ini sebagai ungkapan rasa syukur dan terima kasih kami sekaligus untuk menjalin tali silaturahmi, semoga apa yang kami berikan dapat membantu meringankan semua kegiatan yang ada di panti asuhan ini,”tutupnya.
(Rls/Halim/eka*)
Komentar