Danrem Bersama Kapolda Silaturahmi Dengan Pimpinan Kampus

Sulbar16 Dilihat

2enam.com, Mamuju : Danrem 142/Tatag Kolonel Inf. Eventius Teddy Danarto yang didampingi para Kasi Korem 142/Tatag menghadiri pertemuan dengan civitas akademika se kab. Mamuju, bertempat di pelataran Polresta Mamuju.(28/09)

Pertemuan ini guna membahas kondisi akhir situasi di Sulawesi Barat dan secara khusus mengevaluasi aksi unjuk rasa pada tanggal 26 September 2019 dikantor DPRD Prov. Sulbar yang bertepatan dengan pelantikan dan pengambilan sumpah 45 orang anggota DPRD Prov. Sulbar.

Pertemuan ini dihadiri oleh Kapolda Sulawesi Barat, Brigjen Pol Baharudin Djafar, Wakapolda Sulbar, Kombespol Endi Sutendi, Kapolresta Mamuju, AKBP Moh. Rivai Arvan serta sejumlah pejabat utama Polda Sulbar.

Sedangkan dari Perguruan Tiggi, hadir Ketua Yayasan STAI Al-Azhary, Dr. Mahyuddin, Wakil Rektor III Universitas Tomakaka (Unika) Mamuju, Yusran, perwakilan STIE Muhammadiyah Mamuju Furqan Mawardi, perwakilan Poltekkes Kemenkes Mamuju, Abdul Gani, pimpinan STIKES Fatimah Mamuju, Sapriadi Hermansyah dan Ketua BEM FKIP Unika Mamuju, Afnur Jarani Haseng.

Menyikapi perkembangan situasi wilayah akhir akhir ini, Danrem 142/Tatag Kolonel Inf. Eventius Teddy Danarto mengatakan,
bahwa sesuai dengan tugas TNI pada aksi demo, sifatnya hanya membantu kepolisian untuk menciptakan ketertiban di Masyarakat, karena tugas TNI adalah menjaga kedaulatan dan keutuhan wilayah NKRI.

Danrem juga menghimbau kepada seluruh kampus di Mamuju dan di Sulawesi Barat pada umumnya, untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban yang ada di masyarakat.

“Kita tentu menghendaki agar daerah kita senantiasa dalam situasi kondusif, pembangunan dan pendidikan bisa berjalan dengan baik, mari Kita bersama-sama menjaga semua itu” kata Danrem.

(Penrem 142*)

Komentar