Danlanal Mamuju Cek Kesiapan Arus Balik

Mamuju, Sulbar34 Dilihat

2enam.com, Mamuju : Komandan Lanal Mamuju Letkol Laut (P) Fahrul S.H. melaksanakan Pengecekan Kesiapan Pelayaran KM. Laskar Pelangi route Mamuju-Balikpapan, kegiatan pengecekan kesiapan KM. Laskar Pelangi ini sejalan dengan Operasi Ketupat Terpusat Ta. 2019.

Turut hadir juga dalam pengecekan Pasintel Lanal Mamuju, Kepala Syahbandar Kelas I Mamuju, Manager Jembatan Nusantara dan Kord. Satpel. Kegiatan ini untuk memastikan kesiapan KM. Laskar Pelangi dalam mengangkut penumpang route Mamuju – Balikpapan.

Danlanal Letkol Laut (P) Fahrul, S.H. mengatakan “dalam menghadapi arus mudik, apalagi jalur laut merupakan jalur yang banyak dipilih masyarakat, dikarenakan tingginya harga tiket pesawat. Untuk itu perlu dipastikan kesiapannya, jangan sampai overload penumpang maupun barang muatan hingga membahayakan pelayaran”.

Pengecekan Kesiapan KM. Laskar Pelangi ini dilaksanakan sebagai langkah antisipasi arus balik Lebaran H+4, dimana mulai terlihat adanya lonjakan penumpang dari Kab. Mamuju menuju Balikpapan. Jumlah penumpang harus disesuaikan dengan Sertifikat Keselamatan Kapal Penumpang (SKKP), agar tingkat kecelakaan di laut dapat diminimalisir terlebih pada beberapa hari kebelakang ini terjadi hujan lebat disertai angin kuat, terang Danlanal.

Danlanal juga menambahkan “agar seluruh jajaran yang berkompeten di laut untuk lebih perduli secara bersama-sama dengan masalah ini, karena menyangkut keselamatan orang banyak. Prosedur keselamatan harus diperhatikan dan dipatuhi”. (***)

Komentar