2enam.com, Mamuju : Kabupaten Mamuju menempati posisi terakhir alias bontot dalam rapat rekapitulasi perolehan suara tingkat provinsi.
Ketua KPU Sulbar, Rustang mengatakan, masih terdapat data yang tak sinkron di Kabupaten Mamuju. Olehnya didahulukan kabupaten lain agar proses rekapitulasi lancar.
“Biar lambat asal tuntas,” hemat Rustang, 8 Mei.
Dijadwalkan Mamuju akan direkap bersama tiga kabupaten lain. Masing-masing, Mamuju Tengah (Mateng) dan Pasangkayu.
“Besok kabupaten Mamuju, Mateng dan Pasangkayu,” sambungnya.
Melalui sambungan telepon, Koordinator Divisi Teknis, KPU Mamuju, Asriani mengaku rekapitulasi tingkat kabupaten segera ditetapkan.
“Malam ini mau ditetapkan,” singkat Asriani. (Saharuddin Nasrun/Red*)
Komentar