2enam.com, Tator : Salah seorang Babinsa jajaran Korem 142 Tatag turun langsung kelahan persawahan guna melakukan pengolahan sekaligus mempercepat penanaman padi milik Kelompok Tani (Poktan).
Ialah Serda Marli S bersama Kopka Sukallo, Babinsa Koramil 1414-03 Ridingallo Kodim 1414 Tanah Toraja (Tator) yang turun langsung membantu poktan Lembang Benteng Mamullu Kecamatan Kepala Pitu, Kabupaten Tator, Jumat (05/04/19).
Serda Marli mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan TNI terhadap percepatan tanam yang digalakkan oleh Pemerintah.
“TNI mendukung secara langsung di lapangan terhadap usaha pemerintah mewujudkan percepatan tanam padi,” kata Mohamad Yasin di sela-sela kesibukannya.
Anggota Babinsa ini tak ragu untuk turun langsung dalam membantu petani menanam padi dan berbaur dengan petani. Mereka juga terlihat piawai menanam padi.
“Sebagian besar poktan diwilayah kami melaksanakan pengolahan untuk mempercepat penanaman padi dan kami selaku Babinsa senantiasa mendampingi Poktan mulai dari pengolahan sampai dengan penanaman padi,” ujar Serda Marli.
Keterlibatan Babinsa diharapkan mampu membantu meningkatkan hasil panen petani. Selain itu, menguatkan motivasi petani untuk mengelola lahan pertanian mereka. (74b*)
Komentar