2enam.com, Mamuju : Becak mendadak naik daun usai capres Joko Widodo menumpanginya menuju lokasi kampanye akbar, di lapangan Ahmad Kirang, Kamis 28 Maret, petang.
Jokowi dan istrinya Iriana Joko Widodo tiba di Mamuju guna menghadiri kampanye akbar. Uniknya pasangan itu memilih naik becak menuju lokasi kampanye, yang berjarak sekira 100 meter.
Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Jokowi-Ma’ruf Sulbar, Ibnu Munzir mengatakan, becak memang telah diagendakan dalam rundown acara kampanye akbar.
“Masuk agenda kampanye,” hemat Ibnu Munzir kepada 2enam.com.
Menurutnya, penggunaan alat transportasi itu bukan tanpa sebab. Capres petahana itu dinilai sangat merakyat, sehingga ingin menumpangi becak. Sekaligus memberikan penghargaan bagi warga berprofesi pengayuh becak di Mamuju.
“Kan becak kendaraan masyarakat kecil. Makanya beliau mau naik becak. Ini memperlihatkan kepada kita, kalau beliau sangat dekat masyarakat dan merakyat,” tandasnya.
Kondisi itu pun menuai beragam tanggap masyarakat. Salah satunya, Afrianti. Menurut perempuan paruh baya itu, perilaku yang diperlihatkan Jokowi dan istrinya sangat menginspirasi.
“Menurut saya ini sangat luar biasa. Mereka bisa saja naik kendaraan mewah sampai ke lokasi. Tapi lebih memilih naik becak. Salut,” kata Afrianti.
Warga Lain, Rudianto berargumen berbeda. Kata dia, perilaku Jokowi salah satu upaya menggalang aspirasi masyarakat secara tak langsung.
“Tentu ini strategi politik yah. Tapi saya apresiasi. Menurut saya, dia tulus dan sangat merakyat,” imbuhnya. (Saharuddin Nasrun*)
Komentar