Akses Transportasi Lumpuh, Tiga Ribu Warga Terisolir di Kalukku

Mamuju, Sulbar34 Dilihat

2enam.com, Mamuju : Sebanyak tiga ribu warga masih terisolir di enam dusun, di Desa Pammulukang, Kecamatan Kalukku, Mamuju, pasca dilanda longsor, Jumat 1 Maret, Lalu.

Masing-masing, Dusun Betteng Batu, Dusun Rombi Apo, Dusun Tatora, Dusun Batu Pute, Dusun Pondokang Indah dan Dusun Waidango. Ruas jalan tertimbuh ruruntuhan longsor. Sementara hanya itu satu-satunya akses transportasi menuju poros Kalukku.

“Terparah di Dusun Betteng Batu. Tertimbun hingga 90 meter. Ada sekira tiga ribu penduduk di enam dusun itu. Satu rumah tertimbun, tapi tak ada korban jiwa,” ungkap Kepala Desa Pammulukang, Jasmin, kemarin.

Akses Transportasi Lumpuh, Tiga Ribu Warga Terisolir di Kalukku

Jasmin telah berkoordinasi dengan Bupati Mamuju, Habsi Wahid saat mengunjungi lokasi longsor. Ia meminta alat berat tak ditarik sebelum normalisasi ruas jalan selesai.

“Alhamdulillah permintaan kami diterima. Penting karena sangat dibutuhkan warga,” sebutnya.

Selain lumpuh, terdapat beberapa tiang listrik tumbang. Akibatnya aliran listrik ke Desa itu terhenti. Berlangsung sejak longsor terjadi.

“Iya (padam, red). Enam dusun ini tidak terjangkau aliran listrik,” imbuh Jasmin.

Kepala BPBD Mamuju, Ali Rachman mengungkapkan, revitalisasi pasca longsor masif dilakukan. Terdapat enam alat berat yang diturunkan. Baik milik Pemkab Mamuju maupun milik swasta.

“Khusus jalan itu ada satu unit. Sisanya menyasar permukiman warga dan sekolah. Beberapa ruas sudah bisa dilintasi. Tapi hanya roda dua,” sebut Ali, Selasa 5 Maret.

Normalisasi sempat mengalami kendala. Kata Ali, warga menolak sisa longsor dibuang di kebun warga. Itu menyulitkan pekerja sebab harus membuangnya di tempat jauh dari lokasi.

“Namun setelah jalin koordinasi, alhamdulillah mereka menerima. Dan kembali melakukan pembersihan dengan cepat. Saya tak mau mengira-ngira kapan selesai. Yang jelas kami akan tuntaskan secepat mungkin,” tandas Ali. (Saharuddin Nasrun*)

Komentar