2enam.com, Mamuju : Pengunjung perpustakaan daerah (Perpusda) Mamuju meningkat drastis tiga tahun terakhir.
Kepala Bidang Perpustakaan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (DPKD) Mamuju, Fauzan Basir mengatakan, pada tahun 2016 lalu, pengunjung perpustakaan hanya berkisar 4.300 orang. Di tahun 2017 naik lebih dari tiga kali lipat, yakni sebanyak 15.374 pengunjung. Sementara di tahun 2018 kembali mengalami peningkatan menjadi 24.892 pengunjung.
“Peningkatan itu terjadi di semua jenjang pendidikan, mahasiswa dan umum,” ujar Fauzan, Selasa 15 Januari.
Menurut Fauzan, peningkatan itu dipicu jumlah buku bacaan yang kian bertambah. Termasuk gencarnya DPKD Mamuju menyosialisasikan akan pentingnya membaca. Tak hanya untuk kalangan siswa dan mahasiswa, tapi umum guna meningkatkan kompetensi dalam menggeluti rutinitas.
“Alhamdulillah ini berkat kerjasama dan bantuan semua pihak. Di antaranya Pemkab Mamuju, pegiat literasi, sekolah, organisasi mahasiswa, FLP dan pihak lain yang tidak bisa saya sebutkan satu per satu. Ke depan saya berharap kerjasama ini terus berlanjut, bahkan lebih baik lagi dari sebelumnya, demi kepentingan daerah ini,” tandasnya. (54h*)
Komentar