Kapolda Sulbar Pantau Pengamanan Perayaan Natal di Mamuju

Mamuju, Sulbar25 Dilihat

2enam.com, Mamuju : Kapolda Sulbar Brigjen Pol Baharuddin Djafar, M.Si didampingi oleh Kombes Pol Anis P Kasat Brimob Polda Sul-bar , AKBP Hj Mashura  Kabid Humas Polda Sulbar , AKBP Muh. Rivai Arvan Kapolres Mamuju, memantau jalanya perayaan natal di beberapa dibeberapa gereja di mamuju salah satunya di Gereja Toraja Mamasa (GTM) yang di terima oleh Pdt. Herman S,si teol dan para majelis dan jemaat gereja. Selasa, 25 Desember

Kapolda Sulbar Brigjen Pol  Baharuddin Djafar dalam sambutannya mengucapkan selamat hari natal kepada para umat kristiani,khususnya jemaat gereja toraja mamasa dapat merayakan natal dengan baik dan merasa semuanya dapat berjalan aman dalam keadaan damai

Kapolda Sulbar Pantau Pengamanan Perayaan Natal di Mamuju

“Kami hadir di sini selain turut mengamankan natal dan tahun baru, kami memberikan semangat natal dan bersilaturahmi dengan jamaat gereja toraja mamasa pada Perayaan natal kali ini” Ujar Bahar

Dikatakan kehadiran personil pengamanan dalam perayaan Natal 2018 dan tahun baru 2019 ingin menunjukkan bahwa kehidupan beragama di wilayah Mamuju dapat terjalin dengan baik dan menjadi bukti bahwa umat beragama di mamuju khusunya di Sulbar memiliki rasa toleransi yang tinggi.

Kapolda Sulbar Pantau Pengamanan Perayaan Natal di Mamuju

“Kami memohon doa pada jamaat gereja karena berbagai bencana menimpah negeri kita yang tercinta ini. Salah satunya menimpah di daerah kita yaitu pulau ambo yang semalam sempat pasang air laut yang merusak beberapa rumah penduduk dan merusak 1 unit rumah ibadah” Kata Kapolda (Hlm/*)

Komentar