2enam.com, Mamuju : Kapolda Sulbar, Brigjen Pol Baharuddin Djafar mengimbau KPU dan Bawaslu Sulbar transparan menyelenggaran pemilu 2019.
Menurutnya, salah satu pemicu gagalnya pemilu, terletak pada penyelenggara yang tidak terbuka menjajalkan informasi terkait pemilu. Baik dari pengawasan, penindakan dan hingga pendistribusian logistik.
“Kalau sudah transparan, insyaaallah tidak akan ada kesulitan dalam mengemban amanah itu,” ujar Brigjen Pol Baharuddin, saat menjadi pemateri dalam rakor Bawaslu Sulbar, di d’Maleo Hotel and Convention, Jumat 7 Desember.
Transparansi itu tidak hanya di tingkat Bawaslu dan KPU provinsi serta kabupaten, tapi seluruh ad hoc yang bersinggungan langsung terkait pemilu.
“Sinergitas dan kerjasama sangat penting dalam menyukseskan pemilu. Tapi itu tidak akan tercipta jika tidak transparan,” sebutnya. (54h*)
Komentar