Kesbangpol Sulbar Gelar Sosialisasi Penanganan Konflik Sosial

Mamuju, Sulbar41 Dilihat

2enam.com, Mamuju : Badan Kesatuan Bangsa dan Polituk (Kesbangpol) Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar sosialisasi penanganan konflik sosial di d’Maleo Hotel Mamuju, Jumat (07/12/18).

Dalam sosialisai tersebut pemateri berasal dari unsur pertahanan baik Kepolisian, TNI dan Badan Intelejen Negara (BIN) sedangkan peserta berasal dari Badan Kesbangpol, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM).

Kepala Badan Kesbangpol Sulbar, Rahmat Sanusi mengatakan, pemilihan pemateri yang berasal dari Kepolisian, TNI dan BIN dikarenakan pemetaan konflik yang lebih mereka kuasai.

“Mengapa narasumber kita ambil dari Kepolisian, TNI dan BIN karena mereka mengetahui betul bagaimana pemetaan konflik sosial yang ada di Sulbar,” kata Rahmat.

Rahmat juga menuturkan, konflik sosial yang terjadi di Sulbar didominasi oleh konflik-konflik agraria.

“Untuk sementara ini konflik sosial yang terjadi di Sulbar sebagian besar berkenaan dengan masalah agraria, seperti belum terselesaikannya konflik agraria di Pasangkayu terkait tapal batas,” tuturnya.

Bukan hanya konflik agraria yang menjadi pembahasan dari sosialisasi ini, kerawanan untuk terjadinya konflik pada Pemilu 2019 juga turut diwanti-wanti oleh Kesbangpol Sulbar. (74b*)

Komentar