2enam.com, Mamuju : Kecamatan Tapalang dan Tapalang Barat, ternyata memiliki tunas-tunas muda pencinta pantun yang samar di mata warganet.
Mereka yakni, Syahrul siswa SD Inpres Pasabu, Tapalang Barat dan Jamal siswa SDN 1 Tapalang. Meski keduanya masih duduk di kelas VI, namun bukan berarti kompetensi bersastra mereka mentah. Terbukti, keduanya mampu menampilkan kepiawaian mereka mengolah diksi dalam bait pantun.
Talenta itu mencuat setelah Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (DKPD) bekerjasama dengan para pegiat literasi, mengkampanyekan literasi di SD Inpres Pasa’bu. Kampenye itu dibalut dalam lomba baca puisi. Bertepatan agenda khusus Pemkab Mamuju yakni, Sahabat Rakyat, Sabtu 1 Desember.
Kabid Perpustakaan DKPD Mamuju, M. Fauzan Basir mengungkapkan, hadirnya Jamal dan Syahrul kembali mempertegas, jika di Bumi Manakarra, banyak talenta-talenta baru yang tersimpan.“Ternyata di daerah kita banyak bibit-bibit baru. Bagi saya kedua siswa ini bagai intan. Perlu digali intan lain. Lalu disampaikan ke semesta Indonesia bahwa di Bumi Manakarra, karya sastranya masih bersinar,” ujar Fauzan, Minggu 2 Desember.
Salah seorang guru SD Inpres Pasa’bu, Salman mengatakan, talenta siswanya murni. Pihak sekolah tidak pernah memberikan bimbingan. Guru hanya mendukung siswanya agar menekuni hobi siswanya.
“Tidak pernah dibina. Memang siswanya suka berpantun. Baik di sekolah maupun di lingkungan sosialnya,” sebut Salman.
Menurut Ketua Teras Aksara, Abdi Kurniawan Yusuf, sangat jarang dijumpai anak yang gemar karya sastra lama, khususnya pantun. Mereka lebih asyik mendengarkan lagu di tengah hegemoni teknologi yang semakin modern.
“Seharusnya kekayaan ini kita perkenalkan. Khususnya lebih giat untuk dibina sebagai produk kebudayaan di Mamuju, utamanya negeri kita Indonesia,” tandas Abdi.
Syahrul membeberkan, hobinya itu dilakoni sejak di sekolah. Itu mencuat atas kesukaannya mendengarkan budaya Mandar, Kalinda’da dan sayang-sayang.
“Saya suka pantun, karena berirama. Kata-katanya bagus didengar,” tutup siswa berkulit sawo matang itu. (54h*)
Komentar