Danrem 142 Tatag Ikut Melepas Pawai Takbir

Mamuju, Sulbar81 Dilihat

2enam.com, Mamuju : Takbir keliling yang digelar Pemkab Mamuju dalam rangka Hari Raya Idul Adha di Anjungan Pantai Manakarra Jl. Yos Sudarso, turut dihadiri oleh Danrem 142 Tatag, Kolonel Inf Taufiq Shobri, Selasa (21/08/18) malam.

Takbir keliling tersebut diikuti oleh 300 unit kendaraan roda empat, yang dilepas oleh langsung oleh Bupati Mamuju, Habsi Wahid dan beberapa undangan lainnya termasuk Danrem 142 Tatag.

Dalam sambutannya, Danrem mengatakam hikmah dari Idul Adha adalah memotong sifat kehewanan yang ada dalam diri kita.

“Menyimak hikmah dari Idul kurban yang setiap tahun dirayakan, disitu kita akan melaksanakan penyembelihan hewan kurban yang dimaknai bahwa, kita akan menyembelih sifat-sifat kehewanan kita, yaitu sifat serakah, sifat rakus, sifat mau menang sendiri dan tidak mau mengalah,” katanya.

Menurut Danrem, sifatisifat inilah yang harus kita sembelih mulai dari diri kita, orang perorang, lebih luas lagi didalam hidup bermasyarakat.

Maka dari Danrem menegaskan, hikmah yang perlu diambil dari Idul Adha ini adalah keikhlasan kita dalam berkurban.

“Oleh karena itu hikmah yang perlu kita ambil adalah bagaimana kita mengambil semangat rela berkorban, dimana kita dituntut pada era globalisasi ini untuk menjunjung tinggi semangat rela berkorban,” tegasnya.

Diakhir sambutannya Danrem menyampaikan bahwa semua unsur TNI, unsur Polri kemudian dengan unsur Pemkab tentunya akan mengangkat semangat rela berkorban dan kita akan inplementasikan dalam sinergitas kedepan. (74b*)

Komentar