Jaga Khamtibmas Pandaftaran Bacaleg, Kapolda Sulbar Kunjungi KPU

Mamuju, Sulbar20 Dilihat

2enam.com, Mamuju  ; Dalam rangka menjaga khamtibmas selama masa pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) untuk Pemilu 2019, Kapolda Sulbar lakukan kunjungan ke KPU Sulbar, Selasa (17/07/18).

Kapolda Sulbar, Brigjen Pol Baharudin Djafar yang ditemui disela-sela kunjungannya mengatakan, kehadirannya di KPU Sulbar untuk melihat sistem pelayanan dari pihak penyelenggara.

“Kita tahu semua bahwa hari ini adalah hari pendaftaran terakhir, dari pada partai di KPU provinsi. Maka dari itu saya bersama bapak Karo Ops beserta staff ini, datang melihat rekan-rekan KPU, akan melayani partai, kita lihat sistem pelayanannya,” katanya.

Selain melihat sistem pelayanan, Kapolda juga datang untuk mengetahui titik-titik rawan atau kemungkinan-kemungkinan yang terjadi apa bila ada pelayanan yang dilaksanakan nanti.

Kapolda juga menuturkan bahwa pengamanan yang dilakukan oleh pihaknya situasional mengingat banyaknya kunjungan ke KPU.

“Karena kita tau ini banyak kunjungan, biasanya rekan saudara-saudara kita dari partai biasa melibatkan orang, makanya petugas yang melakukan pengaturan dengan santun, mengingatkan yang boleh masuk ketua, sekertaris dan LO,” tuturnya.

Kapolda juga berpesan agar pihak KPU dan masyarakat bekerja sama untuk menjaga khamtibmas di wilayah Sulbar.

“Untuk KPU perlu kerja sama dengan baik, berikan informasi awal kepada kami setiap ada kemungkinan gangguan khamtibmas yang akan terjadi. Kepada seluruh masyarakat, ini adalah proses awal pada pesta demokrasi kita, sejak awal sudah perlu kita turut,” pungkasnya. (74b*)

Komentar