2enam.com, Topoyo, Dandim 1418 Mamuju Letkol Inf. Jamet Nijo mendampingi Tim sekertariat jenderal dewan ketahanan nasional dalam rangka pengkajian daerah di kabupaten mamuju tengah (Mateng) Sulawesi Barat, Kamis (29/3/2018).
Wakil bupati Mateng Amin Jasa dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih atas kedatangan tim sekretariat jenderal ketahanan nasional di Kabupaten Mamuju Tengah.
Dijelaskannya pula, Kabupaten Mamuju tengah adalah daerah otonom baru yang dibentuk berdasarkan undang-undang nomor 4 tahun 2013 dengan luas wilayah 3.014 km2 dengan jumlah penduduk 143.000 jiwa yang terdiri dari 5 Kecamatan dan 54 desa.
“Saat ini Pemerintah Daerah sedang melakukan akselerasi pembangunan pada semua sektor sesuai dengan visi dan misi Bupati dan wakil,” ujar Amin Jasa.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Mayjen Tni Aris martono haryadi (pimpinan rombongan), Brigjen Tni Abdul shamad S. Smc (Ketua tim), kolonel kav. Shyarial Es. Es (anggota), kolonel Sus Sutarno Msi (anggota), Askari (sekda Mateng), Kapten Inf Mukhtar (Danramil 04 budong budong).
Hadir pula Sulkifli (kadis PMD), Dr. Ketut ( Asisten 1 kab. Mateng), Isyak yunus S. I. (kepala BPBD), Rahmat syam (kepala kesbangpol), Mayor inf Syahabudin (pabung mateng) serta para SKPD lingkup Mateng. (Penrem 142/Tatag*)
Komentar