2enam.com, Mamuju, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Barat (Sulbar), Brigjen Pol. Baharudin Djafar M.Si, memberikan apresiasi kepada personil Polres Mamuju yang berprestasi, karena telah berhasil mengungkap dan menangkap pelaku kasus penganiayaan dan pencurian.
Pemberian Reword yang diberikan Kapolda Sulbar kepada 7 Personil Reskrim Polres Mamuju, berlangsung di lapangan apel Mapolda Sulbar, Jalan Ahmad Kirang Mamuju, Rabu (27/9/2017).
Dalam sambutannya saat memimpin apel pagi, Brigjen Pol. Baharuddin Djafar memberikan semangat dan motivasi kepada seluruh personil Polres Mamuju terkait keberhasilan pelaksanaan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
“Keberhasilan tersebut tentu didasari dengan dedikasi yang sangat besar dari masing-masing personil, jadi sudah sepantasnya jika ke 7 personil Polres ini diberikan penghargaan sebagai bentuk pengakuan, baik pertanggung jawaban kepada masyarakat bahwa apa yang kita lakukan sudah benar,” Tutur Kapolda
Dia berharap, melalui Reward yang diberikan, seluruh anggota merasa bertanggung jawab terhadap sektor tugas masing-masing terutama pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.
“Semoga Allah Subuhanahu Wataalah selalu memberikan rahmat dan hidayahnya kepada kita semua dalam melaksanakan tugas sebagai abdi negara untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” Tutup Kapolda
Kabid Humas Polda Sulbar AKBP Hj. Mashura M menambahkan, Pelaku yang berhasil dibekuk di Pelabuhan Wani Kabupaten Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) oleh tim gabungan Resmob. Saat ini diamankan di Polres Mamuju dan secepatnya akan dituntaskan sesuai dengan aturan hukum yang berlaku.
Adapun nama-nama personil Resmob Polres Mamuju yang diberikan Reword yakni,
Kasat Reskrim Mamuju AKP Jamaluddin, Sh, MH,
Bripka Samsu Alam,
Bripka Bakri Wahid,
Bripka Suryatman,
Brigpol Wawan Aswan,
Bripol Syukur dan
Briptu Kurniansyah.
penyerahan Reward dihadiri oleh Para pejabat utama, dan seluruh Personil Polda Sulbar serta perwakilan Polres Mamuju.(Hms Polda Sulbar*)
Komentar