Partisipasi Pemuda dalam Perpolitikan di Daerah

Sulbar31 Dilihat

2enam.com, Sulbar, Pada proses politik di Indonesia, pasti persaingan untuk kalangan anak muda sangat kecil harapan, Pada setiap ajang demokrasi, untuk kalangan anak muda, jangan merasa takut untuk ikut berpartisipasi dalam perpolitikan dengan berpartai yang ada di daerah. Hal itu diungkapkan oleh Asmadi Mappawali, kader muda Partai Nasional Demokrasi (Nasdem).

Menurutnya, Persaingan dunia politik melalui partai yang ada di Indonesia sangat ketat, adapun situasi saat ini, dimana politik saling menjatuhkan apalagi untuk kalangan anak muda. Sudah banyak kader-kader muda yang dijatuhkan. terlebih lagi anak muda selalu menjadi hal yang tidak penting pada posisi di bangsa ini terutama di Internal Partai yang ada di Indonesia. Namun, Asmadi Mappawali telah membuktikan diri, untuk kalangan anak muda jangan pernah merasa infil untuk hal seperti itu.

Anak muda, Menurut Ketua Umum Liga Mahasiswa Nasdem ini, jangan pernah takut untuk berpolitik dan jangan pernah takut untuk berpartai, mengingat persangaingan kader muda di zaman modern saat ini cukup ketat. Sosok anak muda sangat berpengaruh pada bangsa dan Negara Indonesia hari ini butuh anak muda untuk menyelesaikan persoalan bangsa. “Anak muda Indonesia harus menjadi penentu masa depan bangsa pada persoalan saat ini, banyak masyarakat yang menganggap politik di Negara ini sudah berada diluar tanggungjawab yang sebenarnya, padahal Stafet kepemimpinan bangsa ini akan selalu berganti maka dari itu anak muda harus mempersiapkan diri untuk mengisi rotasi kepempinan dari segala lini. Dan partai politik adalah salah satu wadah untuk menyampaikan aspirasi rakyat melalui parlemen legislatif dan eksekutif. Tentunya kehadirin anak muda dalam partai politik diharapkan membawa semangat baru dan harapan baru untuk perubahan bangsa dan negara kearah yang lebih baik.

Alumni Program Pasca Sarjana Universitas Negeri Makasar (UNM) ini, menganggap sosok anak muda sangat penting untuk bisa menjadi patron terdepan, ketika masyarakat menganggap negatif tentang politik di bangsa ini. “Untuk menjawab itu semua, anak muda sangat dibutuhkan dan menjadi patron terdepan dalam menyelesaikan masalah,” Tegasnya.

Bangsa hari ini butuh anak muda untuk menyelesaikan persoalan, Maka dari itu, ada pada program Restorasi dengan konsep Indonesia memanggil. “Program partai Nasdem saat ini yang telah membuka pintu lebar-lebar bagi kalangan anak muda yang ingin masuk partai, dengan ideologi Indonesia memanggil, ini sebagai wadah baru dalam menyelesaikan persoalan bangsa,” Ungkap Asmadi

Aktifis yang pernah berkipra di Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), sangat matang untuk mengantisipasi persoalan ini. Namun, tanpa kita semua, tidak akan tercapai apa yang akan diinginkan sebagai penentu bangsa, Sebab 10 jari Tangan saya dan 10 kaki jari saya tidak mampu menyelesaikan segala persoalan yang ada, melainkan butuh jari-jari anak muda yang memiliki semangat pantang mundur. “Intinya anak muda jangan takut berpolitik, dan jangan takut berpartai,” Harapnya.(Rs*)

Komentar