2enam.com , Mamuju, Setiap dua tahun sekali Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mamuju, menyelenggarakan Seleksi Tilawatil Quran (STQ), dilaksanakan sebagai agenda tetap LPTQ secara Nasional, yang berjenjang mulai tingkat Kabupaten, Provinsi sampai pada tingkat nasional.
Meski STQ ini tidak sebanyak lomba pada MTQ, tapi STQ ini juga menjadi media syiar dan dakwah untuk membumikan Al-Quran, disamping itu juga sebagai salah satu cara untuk mengukur dan menakar kemajuan dalam pembinaan umat, khusus pengetahuan dan pemahaman baca tulis Al-Quran bagi seluruh umat islam di Kabupaten Mamuju.
Kegiatan ini berlokasi di rumah adat Mamuju, mulai dari 13 hingga 17 maret 2017, adapun jumlah peserta yang mengikuti lomba STQ ini sebanyak 67 orang, utusan dari Kecamatan Tapalang Barat sebanyak 6 orang, Kecamatan Tapalang sebanyak 6 orang, Kecamatan Mamuju sebanyak 10 orang, Kecamatan Kalukku sebanyak 7 orang, Kecamatan Papalang sebanyak 5 orang, Kecamatan Sampaga sebanyak 5 orang, Kecamatan Kalumpang sebanyak 5 orang, Kecamatan Tommo sebanyak 9 orang, Kecamatan Simboro sebanyak 5 orang, Kecamatan Bonehau sebanyak 2 orang dan Kecamatan Balabalakang sebanyak 4 orang.
Cabang yang akan di perlombakan yaitu, cabang tilawah Al-Quran meliputi dewasa dan anak-anak masing-masing putra dan putri, cabang Hipsil Al-Quran diikuti putra dan putri meliputi Hipsil 1 juz, 5 juz, 10 juz, hipsil 20 juz dan hipsil 30 juz, cabang tafsir Al-Quran diikuti putra dan putri, dan tambahan yaitu perlombaan kasidah rabana, Serta dewan hakim yang bertugas dalam kegiatan ini sebanyak 12 orang, dan 8 panitra.(Hms Mmj *)
Komentar