Sapu Bersih Makorem 142 Tatag

Mamuju, Sulbar58 Dilihat

2enam.com, Mamuju, Korem 142/Tatag bersama Masyarakat sekitar Kompleks Makorem 142/Tatag menggelar Jumat Pagi Bersih Lingkungan (Jumpa Berlian), Jumat (10/2).

Kegiatan jumpa berlian rutin dilaksanakan setiap hari Jumat pagi bersama masyarakat di seluruh Wilayah Korem 142 khususnya di Kabupaten Mamuju yang di awali dengan melaksanakan apel bersama, tujuan kegiatan ini dilaksanakan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

Pasi Bakti Korem 142/Tatag Mayor Inf Sudirman, mengatakan ” kegiatan Jum’at bersih yang dilaksanakan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan rapi. Selain itu, kegiatan ini diharapkan bisa memberikan kesadaran masyarakat tentang akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.

“ lingkungan yang bersih tentunya memberi nilai kemanfaatan yang luar biasa dalam mendukung kesehatan, dapat menjauhkan kita dari penyakit di sekitar kita. Selain itu, lingkungan yang bersih, kita akan merasa nyaman lingkungan tempat tinggal kita ,” tegas Mayor Sudirman.(Penrem 142/Tatag*)

Komentar