2enam.com, Mamasa, Setelah resmi terbentuk tahun 2016, Jajaran Pengurus DPD Wahdah Islamiyah Mamasa, menggelar Musyawarah Kerja Daerah Pertama yang dipusatkan di Gedung Pertemuan Lantang Kada Nenek, Mambi (04/02/17).
Melalui Muskerda Pertama ini, DPD WI Mamasa mengangkat Tema, Optimalisasi Peran Wahdah Islamiyah Mamasa dalam Mewujudkan Eksistensinya Melalui Pembinaan Ummat dan Pengembangan Manajemen Organisasi.
Dalam Sambutan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah, Wahdah Islamiyah Sulawesi Barat, Drs. Ahmad Yunus, Mengatakan. Dalam menjalankan roda Organisasi, dibutuhkan kerja keras dan upaya maksimal menyusun dan mengimplementasikan setiap program kerja, sehingga melalui Muskerda ini, diharapkan menjadi titik star Wahdah Islamiyah Mamasa, menjalankan kerja-kerja dakwah di daerah ini.
“Saya yakin dengan semangat dan potensi SDM yang ada, DPD Wahdah Islamiyah Mamasa bisa berjalan maksimal menjawab kebutuhan ummat dan mengembangkan penataan manajemen organisasi. Dengan senantiasa mengembangkan konsep Ta’awun (kerja sama red) dengan semua pihak, baik sesama ormas islam termasuk sinergi dengan Pemerintah khususnya dalam Program sosial keAgamaan di daerah ini,” Jelas Ahmad Yunus
Semoga kehadiran Wahdah Islamiyah di Kabupaten Mamasa, bisa menjadi perekat antar Ormas Islam yang ada di daerah ini. Lebih dari itu, wahdah islamiyah juga diharapkan dapat bersinergi dan berkontribusi dalam pengembangan, Ekonomi, Pendidikan dan Kesehatan Ummat di Kabupaten Mamasa. Ekonomi, pendidikan dan kesehatan bukan saja harus tumbuh, namun lebih dari itu ketiga aspek ini harus merata, sehingga dibutuhkan keterlibatan semua pihak, temasuk Wahdah Islamiyah,” Harap Lukman, Camat Mambi (*)
Komentar