2enam.com , Jakarta – Atas kejadian gempa bumi tektonik di wilayah Banda Aceh-Pidie Jaya pada Rabu 7 Desember 2016, Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor mengungkapkan empatinya khususnya terhadap korban gempa.
“Kami berdoa semoga korban gempa yang wafat diterima di sisi Allah SWT., dan keluarga serta saudara-saudara kita di wilayah terdampak gempa diberikan kesabaran”, tutur H. Yaqut Cholil Qoumas, Ketua Umum PP GP Ansor di Jakarta (7/12/2016).
GP Ansor mengajak masyarakat bersama-sama membantu meringankan beban warga Aceh yang saat ini mendapat musibah dan kesusahan.
“Saya meminta seluruh anggota GP Ansor untuk melaksanakan Sholat Ghoib bagi saudara-saudara kita korban gempa yang wafat”, tutur Gus Yaqut.
Indonesia adalah negara dengan tingkat resiko bencana alam yang tinggi terutama gempa bumi, karena itu GP Ansor menghimbau kepada masyarakat untuk selalu meningkatkan kewaspadaannya karena bencana alam bisa terjadi kapan saja dan dimana saja. Selain itu, GP Ansor juga terus mengingatkan betapa pentingnya kesetiakawanan sosial pada saat terjadi bencana alam.
“Mari kita bergandengan tangan untuk membantu saudara sebangsa kita di Aceh sebagai bentuk persaudaraan sebangsa dan setanah air Indonesia”, pungkas Gus Yaqut. (4d1*)
Komentar