SDK Blusukan ke Kecamatan

Mamuju, Politik, Sulbar41 Dilihat

2enam.com.Mamuju, Kembali Dr.H.Suhardi Duka (SDK) melanjutkan “Blusukan” menjelang pilgub 2017 mendatang, Ketua DPD demokrat sulbar yang berpasangan dengan Bupati Majene dua periode H.Kalma Katta ini menghadiri salah satu kegiatan di Desa Pasabu kec.Tapalang Barat ,16/9/2016.

Hadir bersama Bupati Mamuju(Habsi wahid) yang juga merupakan Wakil ketua DPD demokrat sulbar ,SDK menyampaikan pentingnya memelihara kesehatan dengan menjadikan olah raga sebagai bagian dari aktifitas kehidupan .

img-20160916-wa0001

“Olah Raga adalah hal yang wajib untuk dilakukan , Karena ia adalah salah satu cara untuk menjaga kesehatan raga kita, jika kita sehat insyaAllah jiwa kita juga sehat, Jika jiwa kita sehat maka insya Allah Peradaban kita akan semakin berkualitas”Ujar Suhardi Duka

kandidat yang telah resmi mendapatkan Dukungan dari partai Demokrat dan Partai Keadilan sejahtera ini memang dikenal dengan gaya politik nya yang terbuka dan komunikatif terhitung sejak Januari hingga September 2016 ,tak kurang dari 200 desa se sulbar telah SDK kunjungi .

“Politisi itu harus Turun ke bawah,bukan jaman nya lagi politisi itu hanya duduk di belakang meja,kita bisa mengerti inti persolan warga jika kita datang ke mereka,olehnya itu insyaAllah ketika saya mendapatkan kepercayaan rakyat sulawesi barat untuk memimpin daerah ini, komitmen saya adalah menciptakan pemerintahan yang lebih bersahabat”. tutup nya .#sdknewsroom (*)

Komentar