2enam, MAJENE Polda Sulbar mendukung penuh pelaksanaan Kelas Inspirasi KI3 di Majene yang akan digelar Jumat (26/08) pagi besok di sembilan Sekolah Dasar (SD).
Dukungan ini disampaikan Dirbinmas Polda Sulbar Kombespol Dra. HJ. Yoyoh Indayah M.Si yang mewakili Kapolda Sulbar dalam briefing KI3 di Gedung LPMP Majene Kamis (25/08).
Dikatakan, proogram KI3 tersebut sejalan dengan program terobosan kreatif Kapolda Sulbar yang mencanangkan empat program unggulan, diantaranya ; Peduli pendidikan, peduli kebersihan, peduli kesehatan, dan peduli pertanian.
“Kami sangat mendukung program kelas inspirasi ini dengan harapan dapat memberikan kontribusi dalam membentuk karakter anak-anak bangsa yang memiliki potensi untuk bersaing ditingkat dunia,” ucapnya dihadapan para relawan KI3 yang terdiri dari berbabagai latar belakang itu.
Lebih lanjut dikantakan, Melalui KI3 tersebut anak-anak dapat menggantungkan harapan dan cita-citanya setinggi langit, sesuai latar belakang relawan yang memberikan inspirasi.
“Anak-anak inilah yang dapat memperkokoh Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) kedepannya,” imbuhnya
Kegiatan ini juga dihadiri langsung perwakilan Dinas Pendidikan Majene, Bupati, para kepala sekolah dari 9 SD serta sejumlah relawan yang akan terlibat dalam menginspirasi pada kegiatan tersebut. (*)
Komentar